Bangkalan, radar96.com – Untuk meningkatkan kualitas pelayanan kepada jamaah haji, Pengurus Daerah (PD) Ikatan Persaudaraan Haji Indonesia (IPHI) Kabupaten Bangkalan menggelar pelantikan Pimpinan Cabang (PC) IPHI se-Kabupaten Bangkalan di Rumah Makan Sinjae, Bangkalan, Rabu (1/10).
Acara yang dihadiri oleh jajaran Pimpinan Daerah (PD) IPHI Bangkalan dan seluruh pengurus 18 PC IPHI Se-Kabupaten Bangkalan itu diawali dengan pembacaan SK pengangkatan PC IPHI Se-Kabupaten Bangkalan periode 2025-2030 oleh sekretaris PD IPHI Bangkalan, KH. Sulaiman.
Pelantikan dilakukan secara langsung oleh Ketua PD IPHI Kabupaten Bangkalan, KH.R. Mohammad Nasich Ascahl, M.Pd. Sebelum pembacaan baiat, para pengurus ditanya dulu, “Apa bersedia untuk dibait?,” tanya Lora Nasich. “Siap,” jawab seluruh PC IPHI Se-Kabupaten Bangkalan.
Dalam amanahnya, Lora Nasich menekankan bahwa PC IPHI sangat penting untuk selalu koordinasi dan komunikasi antar pengurus kecamatan. Ia mengajak seluruh jajaran untuk bekerja cepat, berinovasi, dan menjalin kolaborasi dengan berbagai pihak.
“Para pengurus yang baru dilantik diharapkan menjalin sinergi yang efektif, baik internal maupun eksternal. Saya harapkan semua berkomitmen untuk memperkuat solidaritas untuk meningkatkan kualitas pelayanan bagi jemaah haji. Pembinaan untuk jama’ah haji secara rutin harap dilanjutkan agar terjaga kwalitas kemabruran haji sepanjang hayat. Diharapkan KBIHU dapat memberi manasik calon jama’ah yang terbaik. IPHI harus selalu menjaga shilaturrahim antar jama’ah haji,” tegas Lora Nasich.
Kegiatan yang dilaksanakan di rumah makan Sinjay Burneh Bangkalan Madura juga dalam rangka peringatan Maulid Nabi Muhammad sholalloh alaihi wa salam.
“Kami sampaikan terima kasih pada Owner Bebek Sinjay, Hj. Umi Muslihah yang telah memberi fasilitas kegiatan ini, mulai dari tempat, makan dan berkat,” katanya.
Kegiatan dihadliri pula oleh Kepala Biro Kesra Kabupaten Bangkalan, Ketua PCNU Kabupaten Bangkalan, Kepala Kemenag Kabupaten Bangkalan Madura, KH. Makki Nasir, Ketua PD Muhammadiyah Kabupaten Bangkalan, Pengurus KBIHU dan pengasuh pesantren di Bangkalan.
Kepala Kemenag Kabupaten Bangkalan, H. Abdul Wafi, S.Pd, M.Pd menuturkan bahwa peran IPHI sangat penting karena menjadi patner Kemenag dalam membina para jama’ah haji.
“Selamat para PC IPHI Se-Kabupaten Bangkalan telah dilantik. Semoga amanah dan berkah. Dan semoga dengan ada kementerian haji, pelaksanaan haji akan lebih baik,” tutur Wafi’.
Sementara itu, Ketua Panitia Pelantikan, KH. Subhan Malik, LC, M.Ag, menegaskan bahwa pelantikan ini merupakan bagian dari komitmen PD IPHI Bangkalan untuk berkhidmat secara kolektif dalam membina jamaah haji agar tetap mabrur sepanjang hayat.
“Pimpinan Cabang IPHI se-Kabupaten Bangkalan berupaya agar organisasi berjalan baik dan program berjalan untuk melayani jama’ah agar menjadi haji yang mabrur sepanjang hayat, maka pelantikan ini digelar,” ujar Gus Subhan.
Sementara itu pelantikan juga dihadiri oleh perwakilan Pimpinan Wilayah IPHI Jawa Timur, yakni Wakil Ketua Dr. KH. Mangesti Waluyo Sedjati dan Sekretaris, KH. Imam Mawardi Ridlwan.
Dalam sambutannya, KH. Imam Mawardi menyampaikan bahwa keberadaan PC IPHI Kabupaten Bangkalan merupakan ujung tombak dari seluruh program PD IPHI Bangkalan. Karena itu sangat dibutuhkan selalu bersama para jama’ah haji di daerah kecamatan masing-masing.
“Berkhidmat di PC IPHI adalah bentuk pelayanan yang tulus dalam membina jamaah haji agar terwujud haji yang mabrur. IPHI sebaiknya selalu bersinergi dengan KBIHU serta pemerintah kecamatan,” tutur Abah Imam.
Pelantikan ini menjadi momentum penting bagi IPHI Bangkalan untuk memperkuat fondasi organisasi, memperluas jangkauan pelayanan, dan memastikan bahwa nilai-nilai keikhlasan, kebersamaan, serta keberlanjutan dalam pembinaan jamaah haji terus terjaga. IPHI sebagai organisasi yang terbentuk kepengurusan hingga di desa-desa telah memiliki kegiatan rutin tiap pekan dan tiap bulan.
Pelantikan PC IPHI Se-Kabupaten Bangkalan semakin berkah karena ada santunan anak yatim oleh LAZ Sidogiri dan owner rumah makan Bebek Sinjay, Hj. Umi Muslihah. Owner Bebek Sinjay juga pengurus PD IPHI Bangkalan Madura. (*/sub)