Surabaya, Radar96.com/MAS – “Majelis Subuh GenZI” (MSG) edisi ke-6/November itu diadakan secara spesial dengan “MSG Bersholawat” untuk memeriahkan Milad ke-23 Masjid Nasional Al Akbar Surabaya (MAS) dengan menampilkan Habib Anis Syahab dari Jakarta di teras timur MAS, Minggu pagi.
“Apapun masalah kita, jangan jauh dari Nabi Muhammad, karena masalah akan jauh dari kita kalau kita mendekati Nabi Muhammad,” kata Habib Anis dalam edisi spesial MSG yang dihadiri Ketua BPP MAS Dr KH Mohammad Sudjak MAg dan SEVP Usaha Syariah bankjatim Umi Rodiyah itu.
Dalam MSG edisi spesial “sholawatan” untuk Milad ke-23 MAS yang dibuka dengan doa khotmil Qur’an dan tausiyah “From Zero To Hero” oleh Ustadz H. Ahmad Muzakki Al-Hafidz (Imam Besar MAS) itu, Habib Anis Syahab mendoakan agar hajat dan cita-cita generasi muda yang hadir dikabulkan Allah SWT dan permasalahannya “diangkat” oleh-Nya.
“Semoga, semua yang berkumpul disini akan dikumpulkan bersama di akhirat kelak, dan hidupnya mendapatkan keberkahan dan keberkahan itu bukan hanya untuk kita, tapi juga akan sampai kepada kedua orang tua kita,” katanya dalam ‘sholawatan’ yang diikuti generasi muda yang hadir dengan penuh antusias hingga sejam lebih itu.
Dalam tausiyah singkatnya, Imam Besar MAS Ustadz H. Ahmad Muzakki Al-Hafidz menjelaskan Nabi Muhammad adalah Pahlawan/Hero dalam Islam. “Inti pahlawan itu orang yang tulus, ikhlas, bahkan tak ikut merasakan hasilnya karena dia hanya menanam dan panen untuk dinikmati orang lain,” katanya.
Selain tulus/ikhlas, kesuksesan Pahlawan itu bukan didukung dengan sarana/persenjataan yang lengkap dan strategi/perencanaan yang hebat, namun memiliki jiwa semangat yang tidak fokus dengan hasil akhir, namun selalu bersemangat untuk menyelesaikan cita citanya. “Jadi, kebaikan pahlawan itu terlihat pada amalnya yang tulus dan peninggalan yang bermanfaat,” katanya.
Milad ke-23 MAS diperingati dengan MHQ (Lomba Hafalan Qur’an) oleh ibu-ibu Muslimah Pengamal (Pengajian Muslimah Al-Akbar), ziarah Makam Perintis MAS H Sunarto (Cak Narto) di TMP Surabaya, ziarah Makam Gus Dur (Presiden KH Abdurrahman Wahid yang meresmikan MAS pada 10 November 2000) di Jombang, dan Tabligh Akbar bersama Ustadz DR Adi Hidayat Lc MA (Wakil Ketua I Majelis Tabligh PP Muhammadiyah 2022-2027) di MAS (10/11/2023). (*/mas)